perlengkapan: jepit jemuran, post it, tali
persiapan:
1. tulis kata per kata dari ayat emas hari itu di bagian yang menempel (yang ada lemnya)
2. tempelkan di papan tulis secara acak tetapi rapi
karena tulisannya ada di bagian yang menempel berarti tidak akan kelihatan ketika disusun di papan tulis
3. tuliskan ayat emas di papan tulis, kemudian pasang tali yang sudah diberi jepit jemuran di bawahnya untuk menggantung kertas post it nya nanti
cara bermain:
1. minta masing-masing anak maju sesuai giliran, membuka kertas post it untuk mencari kata pertama dari ayat tersebut. bila ketemu kata yang benar, langsung disimpan di papan tulis, persis dibawah kata yang sesuai. tapi bila salah, harus ditempel kembali pada tempatnya, jangan diacak supaya anak-anak yang lain tahu letaknya.
2. begitu seterusnya sampai akhirnya semua kata di ayat tersebut berhasil ditemukan.
Seru kan icebreakernya?
Jangan lupa klik tombol share di atas ya. makasih.
No comments:
Post a Comment