Membuat jubah Yusuf

Kali ini kita akan bermain kartu. Kartunya sudah disediakan di sini, bisa diunduh di bawah. Permainan ini dimainkan oleh minimal 4 orang peserta. Boleh lebih tapi sebaiknya jangan lebih dari 8 orang. 

Cara bermainnya gampang sekali jadi permainan ini mungkin bisa dimainkan oleh anak berusia mulai 3 tahun ke atas. Permainan Alkitab ini seru juga untuk dimainkan di rumah pada saat family time. Permainan Alkitab ini bisa dijadikan icebreaker untuk kelompok kecil atau sekolah minggu.


Tujuan dari permainan ini adalah setiap peserta mengumpulkan 4 kartu yang sama. Setelah berhasil mengumpulkannya maka peserta harus segera mengambil kartu yang ada di tengah meja.

Kartu permainannya bergambar jubah Yusuf dan terdiri dari 2 macam kartu. Yang pertama adalah kartu yang bergambar jubah 1 warna , sedangkan yang kedua adalah kartu yang bergambar jubah warna warni. 

Kartu yang bergambar jubah 1 warna yang dibagikan ke peserta dan tugas peserta mengumpulkan kartu dengan warna jubah yang sama. Peserta bebas memilih sendiri warna apa yang ingin dikumpulkan. Sedangkan kartu yang bergambar jubah warna warni disimpan di tengah meja. 

Persiapan:

1. Unduh kartu dan print sebanyak 4 kali

2. Potong kartunya sesuai garis putus-putus. Di kartu tersebut tersedia 8 kartu bergambar jubah 1 warna yang berbeda-beda warnanya dan 2 kartu bergambar jubah warna warni. 

3. Semua kartu yang bergambar jubah warna warni ditumpuk di tengah meja. Kartunya dikurangi 1 supaya peserta terakhir tidak bisa mengambil kartu ini nantinya. Contoh, peserta berjumlah 4 orang maka kartu warna warninya 3 buah saja yang ditumpuk di tengah meja.

4. Kartu bergambar jubah 1 warna dikocok kemudian dibagikan secara rata ke semua peserta. Kartu menghadap ke bawah sehingga peserta tidak bisa melihat kartu masing-masing. Setiap peserta seharusnya mendapatkan 4 buah kartu. 

5. Semua peserta mengumpulkan kartu dengan warna jubah yang sama dengan cara memberikan 1 kartu ke peserta di sebelah kanannya dan mengambil kartu dari peserta di sebelah kirinya. Lakukan secara bersama-sama. Jika ada peserta yang sudah berhasil mengumpulkan 4 kartu dengan warna jubah yang sama maka dia boleh mengambil kartu jubah warna warni yang ada di tengah meja dan keluar dari permainan. Permainan dilanjutkan oleh peserta lainnya yang belum berhasil menyamakan kartunya.



Seru kan permainan Alkitab nya?

Jangan lupa klik tombol share di atas ya, makasih.






No comments: